WorldSSP Perancis, Perjuangan Galang Hendra Race 1 Berhenti Dilap 3

Galang Hendra Pratama kurang beruntung di WorldSSP Perancis pada race 1 (4/9). Pebalap Ten Kate Racing Yamaha ini tidak bisa menyelesaikan balap hingga finish.

Start dari grid 28 dilakukan Galang Hendra Pratama dengan lancar. Pebalap asal Yogyakarta ini langsung menekan.

Galang Hendra Pratama berhasil maju. Pembalap muda Indonesia ini naik ke posisi 21 setelah lap pertama. Galang Hendra Pratama yang mengusung honor start #55 ini mengalami insiden.

Rider kebanggaan Indonesia ini mengalami crash pada lap ketiga balap WorldSSP bertempat di sirkuit Magny-Cours ini. Perjuangan Galang Hendra Pratama harus terhenti di lap ke 3.

“Itu bukan hari saya. Kami menjalani kualifikasi yang sangat sulit. Saya mencoba semua yang saya bisa, tetapi kami harus mulai dari P28. Balapannya juga sulit. Saya mendorong untuk mengikuti grup, tetapi berakhir dengan crash. Saya merasa sangat kasihan pada tim, mereka bekerja keras. Untuk besok, saya akan melupakan semuanya hari ini sepenuhnya dan akan berusaha keras untuk hasil yang bagus!” kata Galang Hendra Pratama.

Manajer tim Kervin Bos mengungkapkan. “Sayang Galang Hendra mengalami kecelakaan. Kami harus menganalisis bagaimana kami dapat membantunya keluar dari fase sulit ini dan membuatnya merasa lebih percaya diri di atas motor.” ucap nya.

Rate this post

Check Also

Mario Suryo Aji Finish Diluar 20 Besar Putaran Perdana Moto2 2024 Qatar

MotoGP 2024 putaran pertama di Lusail International Circuit di Qatar telah usai (10/3). Balapan Moto2 …