Akhir pekan yang seru dilakukan tiga pebalap kebanggaan Indonesia yang tahun ini melanjutkan kiprahnya di ajang balap motor dunia. Veda Ega Pratama, Mario Suryo Aji dan Aldi Satya Mahendra isi akhir pekan dengan aktivitas yang sama.
Diintip dari sosmednya, tiga rider muda tanah air ini lakukan aktivitas di gunung yang diselimuti salju. Dua pebalap Honda Team Asia yaitu Veda Ega Pratama yang tahun ini balap Moto3 dan Mario Suryo Aji balap Moto2 ke Andorra.
“Well spent weekend in Andorra????????,” tulis Veda Ega Pratama di sosmednya.

Foto dan video kegiatan di Andorra diunggah Veda Ega Pratama. Salah satu yang diunggah foto Veda bareng Mario Suryo Aji. Video bermain salju juga diungah Veda.
Sementara itu di Instagram @mariosuryo aj1 diunggah foto Mario Suryo Aji di pegunungan yang diselimuti salju. Status “Pendaki fomo cari kopi, orang bilang ini AI” dituliskan.

Aldi Satya Mahendra pebalap binaan Yamaha Racing Indonesia (YRI) yang balap Supersport (WorldSSP) tahun ini bersama AS Racing Team terpantau dari story instagramnya juga berada di Andorra. Aldi berfoto dengan latar belakang gunung yang diselimuti salju.

Akhir pekan seru Veda, Mario dan Aldi di pegunungan salju.
foto : ig veda, mario, aldi
INDOREKOR Situs Event Otomotif