Decksa Dan Chessy Incar Podium Honda Thailand Talent Cup Putaran 3

Honda Thailand Talent Cup  (TTC) akhir pekan ini akan kembali bergulir yang masuk putaran ke 3 bertempat di Chang International Circuit di Buriram Thailand. Dua pebalap muda tanah air bakal ikut di ajang balap untuk para rider muda ini.

Decksa Almer Alfarezer bernomor start #13 dan Chessy Meilandry nomor start #5 pebalap binaan Astra Honda Racing Team (AHRT) ikut berkompetisi di Honda Thailand Talent Cup ini. Para rider jebolan Astra Honda Racing School (AHRS) 2019 ini sudah berada di Thailand dan mulai mengikuti latihan bebas atau free practice.

“Target Decksa Almer Alfarezel di Honda Thailand Talent Cup (TTC) putaran 3 ini target podium di 2 race. Sebab dengan raih podium akan memperdekat selisih poin klasemen pebalap,” kata Wawan Hermawan sang ayah dari Decksa yang juga owner dari sekolah balap WH19 Racing School.

Chessy Meilandri di putaran ke 3 ini menargetkan hasil yang lebih baik dari seri sebelumnya. “Untuk seri 3 targetnya bisa bersaing di barisan depan dan semoga bisa podium,” ucap Chessy.

Di Honda Thailand Talent Cup seri sebelumnya atau putaran 2, Decksa Almer Alfarezel yang mengusung nomor start #13 pada race 2 raih podium juara. Sementara Chessy Meylandri pebalap asal Indonesia juga finish di posisi 12.

foto : Honda Thailand Talent Cup

Rate this post

Check Also

Aldi Satya Mahendra Bersama Team BrCorse Target Podium WorldSSP300 Assen

Aldi Satya Mahendra pebalap muda Yamaha Racing Indonesia (YRI) yang mengusung tim BrCorse siap berkompetisi …