Husni Zainul Fuadzy Pebalap ZIEAR LFN HP969 MCR RBT 34 Borong Juara UB150 ARRC Jepang

Pebalap Indonesia perkasa di kelas UB150 pada FIM Asia Road Racing Championship 2025  (ARRC) round 3 di Jepang. Juara dan dominasi podium didapat pebalap Indonesia.

Husni Zainul Fuadzy atau biasa disapa Alfi Husni  pebalap ZIEAR LFN HP969 MCR RBT 34 rider Indonesia raih hasil maksimal di FIM Asia Road Racing Championship 2025 round 3 di Mobility Resort Motegi di Jepang. Juara di diborong Alfi Husni.

Race 2 yang baru saja selesai pada Minggu (13/7) Alfi Husni sepanjang balap berada di barisan depan. Di lap terakhir pebalap bernomor start #143 ini menekan dan menjalankan strateginya pas trek lurus jelang garis finish hingga juara didapat.

Menyusul Riky Ibrahim pebalap YAMAHA LFN HP969 INDONESIA RACING TEAM yang finish urutan 2.

“Mencoba fokus dan tenang, bermain strategi. Last lap coba push, Alhamdulillah ada rejeki di race 2,” kata Husni Zainul Fuadzy.

Race 1 yang berlangsung hari Sabtu 12 Juli 2025, Husni Zainul Fuadzy pertama raih juara. Melalui kompetisi yang ketat di trek lurus jelang finish di Mobility Resort Motegi, Alfi Husni finish pertama dengan catatan waktu 18 menit 36,491 detik.

Disusul Fahmi Basam pebalap YAMAHA LFN HP969 INDONESIA RACING TEAM finis menempel disampingnya dengan catatan waktu 18 menit 36,536 detik.

“Mencoba tetap tenang, mengikuti ritme karena pertama di Jepang. Alhamdulillah strategi berhasil dengan baik dan race 2 semoga berhasil lagi,” kata Husni Zainul Fuadzy.

Dengan borong juara ini Alfi Husni kokoh di puncak klasemen dengan 138 poin.

foto : ARRC

5/5 - (1 vote)

Check Also

Husni Zainul Fuadzy Berharap Ini Setelah Juara Race 2 Yang Sempurnakan Kemenangan UB150 ARRC Round 2 Malaysia

Husni Zainul Fuadzy pebalap ZIEAR LFN HP969 MCR RBT 34 menyempurnakan kemenangan di kelas UB150 …