Imbas GP Malaysia Batal, Asia Talent Cup Dibatalkan

Pembatalan pelaksanaan GP Malaysia pada bulan Oktober mendatang yang langsung direalese FIM, IRTA dan Dorna berpengaruh pada event lain. Asia Talent Cup yang dihelat bersamaan dengan GP Malaysia di sirkuit Sepang Malaysia kena imbasnya.

Melalui web resminya, Asia Talent Cup merelease pengumuman baru ini.

‘Oleh karena itu, putaran Idemitsu Asia Talent Cup yang akan berlangsung di GP Malaysia juga dibatalkan, serta putaran yang akan berlangsung di Sirkuit Internasional Sepang pada akhir pekan berikutnya.

Ini juga mewajibkan pembatalan Acara Seleksi ATC 2022, yang dijadwalkan berlangsung di Sepang selama seminggu di antara dua putaran ATC di Malaysia. Pembalap yang akan bergabung dengan grid 2022 akan dipilih berdasarkan formulir aplikasi mereka.’

Untuk jadwal Asia Talent Cup 2021 yang baru akan diumumkan selanjutnya.

Pada Asia Talent Cup 2021 ini ada 4 pebalap Indonesia yang ikut serta. Pebalap ini antara lain Herlian Dandi, Herjun Firdaus, Azryan Dheyo, Fadilah Arbi Aditama.

foto : Asia Talent Cup

Rate this post

Check Also

Tahun Ke 3 Balap JuniorGP, Junior Talent Team Ungkap Yang Diincar Fadillah Arbi

Fadillah Arbi Aditama dipastikan mengikuti kejuaraan balap eropa FIM JuniorGP™ World Championship 2024. Hal ini …