X
    Categories: MOTOGP

Trackhouse Perkenalkan Dua Livery Di Aprilia RS-GP26 Untuk MotoGP 2026

Trackhouse tim balap MotoGP Amerika memperkenalkan tim untuk balap MotoGP 2026 (21/1). Livery Trackhouse menarik.

Dua livery untuk dua motor Aprilia RS-GP26  diperkenalkan Trackhouse saat perkenalan tim. Satu motor berlivery berdesain motif Trackhouse Racing dengan warna dasar blue dengan grafis black dan dayglo yellow. Livery lainnya dengan warna dan motif ikonik Gulf.

Line up pebalap Trackhouse mempertahankan rider tahun 2025. Dua pebalap Raul Fernandez dan Ai Ogura.

“Saya sangat menyukai livery baru, terutama yang Trackhouse karena dengan lebih banyak komponen karbon, tampilannya sedikit lebih agresif dan saya sangat menyukai warna Gulf yang tidak sabar untuk saya gunakan di awal musim, di Thailand. Kami akan terlihat hebat di lintasan,” kata Raul Fernandez

Ai Ogura menyampaikan. “Saya rasa livery GULF kami sangat keren. Cocok dengan warna pribadi saya karena warna favorit saya adalah biru. Saya sebenarnya menyukai kedua desain kami dan tidak sabar untuk turun ke lintasan dengan keduanya,” ujar pebalap asal Jepang ini.

Davide Brivio, Team Principal of Trackhouse MotoGP Team mengatakan. “Motor kami sangat indah. Pertama-tama, GULF adalah warna ikonik yang disukai semua penggemar motorsport. Kami sangat senang dapat, sekali lagi, menggunakan warna ikonik ini untuk lima balapan musim ini. Kemudian livery Trackhouse yang baru – warna corporate Trackhouse kami – sedikit lebih hitam, lebih agresif. Secara keseluruhan, kami senang dengan kedua livery tersebut,” ujarnya.

foto : MotoGP

Rate this post
Kukuh Auto:
Related Post