Veda Ega Pratama Incar Podium ATC Di Mandalika

Asia Talent Cup (ATC) 2022 round 2 di Mandalika akan dilaksanakan Jumat-Minggu (18-20/3), bersamaan dengan MotoGP Indonesia bertitel Grand Prix of Indonesia. Vega Ega Pratama mengincar podium pada balap bertempat di Mandalika International Street Circuit di pulau Lombok ini.

“Karena balap di negara sendiri harus podium. Bisa 3 besar pada ATC di Mandalika,” kata Veda Ega Pratama pebalap binaan Astra Honda Racing Team ini.

Target 3 besar ini wajar. Mengingat Veda Ega Pratama di seri 1 kompetitif.

ATC 2022 round 1 di Qatar  Veda Ega Pratama yang asal Gunung Kidul Yogyakarta bersaing. Pada race 2 ATC 2022 seri 1 podium ke 3.

Veda  Ega Pratama yang merupakan anak dari pebalap Sudarmono pemilik sekolah balap Mons 54 Private telah mengenal Mandalika International Street Circuit.  Veda pernah balap di sirkuit Mandalika tahun lalu sebagai wildcard ATC 2021 seri 3 dan 4.

“Saya sudah persiapkan diri sebaik mungkin menghadapi ATC seri Mandalika, sebelumnya saya sudah pernah balap di Mandalika bareng WSBK pada 2021,dengan adanya pengalaman ini saya akan berusaha untuk meraih hasil yang terbaik,” ujarnya.

foto : ATC

5/5 - (1 vote)

Check Also

Tahun Ke 3 Balap JuniorGP, Junior Talent Team Ungkap Yang Diincar Fadillah Arbi

Fadillah Arbi Aditama dipastikan mengikuti kejuaraan balap eropa FIM JuniorGP™ World Championship 2024. Hal ini …