FIM Realese Daftar Pebalap 3 Kejuaraan Balap Eropa, Ada 1 Pebalap Indonesia

FIM dan FIM Eropa merelese daftar pembalap permanen untuk musim 2022 di beberapa kejuaraan balap. Kejuaraan ini adalah  FIM Finetwork JuniorGP™ World Championship, Moto2™ European Championship dan Hawkers European Talent Cup (HETC),.

Dari 3 kejuaraan balap eropa ini, ada 1 nama pebalap Indonesia. Yup, Fadillah Arbi Aditama satu-satunya pebalap tanah air yang ada di daftar ini.

Fadillah Arbi Aditama masuk di daftar permanen pebalap ajang FIM Finetwork JuniorGP™ World Championship 2022. Pebalap binaan Astra Honda ini salah satu dari 36 daftar peserta FIM Finetwork JuniorGP™ World Championship 2022.

Fadillah Arbi Aditama

Dalam realesenya disebutkan  36 rider FIM Finetwork JuniorGP™ World Championship 2022 adalah pebalap lama dan rookie yang menjanjikan. Para pebalap peserta FIM Finetwork JuniorGP™ World Championship 2022 sangat bertalenta, dengan pebalap yang berbakat di ajang balap sebelumnya.

Saat ini Fadillah Arbi Aditama telah berada di Spanyol. Pebalap yang akan mengusung nomor start #34 di FIM Finetwork JuniorGP™ World Championship 2022 ini mulai persiapan dengan berbagai menu latihan.

Rate this post

Check Also

Mario Suryo Aji Uji Setting Ban Belakang Baru Hari Pertama Moto2 GP Jerez Spanyol

Moto2 GP Spanyol hari pertama (25/4) tak mudah dilalui Mario Suryo Aji pebalap Idemitsu Honda …