Bedah Modifikasi CBR250RR Harlan Fadhillah, Juara OMR250 IRS Seri 2

IndoRekor – Meski baru turun perdana di seri kedua IRS (Indospedd Racing Series) kemarin (21/05), motor baru keluaran Honda yakni CBR250RR sudah ciptakan banyak sejarah baik dikelas Kejurnas Sport 250cc maupun OMR 250.

Tengok saja CBR250RR racikan team Wahana Dunia Motor yang mendominasi OMR250 sejak sesi free practice hingga kualifikasi. Sang rider, Harlan Fadhillah pun juga tak lepas dari keberhasilan untuk menuju podium.

“Sejauh ini belum ada kendala yang krusial, hanya kesediaan part yang masih terbatas untuk bisa riset lebih maximal,” papar Jimmy S Winata, selaku owner Wahana Dunia Motor.

Harlan sendiri yang start dari posisi pole, berhasil mencatatkan waktu total 14 menit 36.037 detik dengan menorehkan best tim satu menit 49.160 detik, unggul 0.410 detik dari rival beratnya Ahmad Marta yang berhasil mengekor Harlan diposisi kedua.

Apa aja sih rahasianya biar bisa laju? “Kita modifikasi rasio kompresi mesin dan tuning sedikit, komponen lainnya masih standard sesuai regulasi IRS,” jelas Jimmy. (hn)

Spesifikasi Honda CBR250RR Harlan Fadhillah #27, Wahana Dunia Motor :

  • Dial ulang camshaft standar
  • Install + tuning piggyback
  • Knalpot racing ProSpeed
  • Footstep racing
  • Modif suspensi depan merk Showa
  • Suspensi belakang merk Showa BFRC
  • Federal Oil Super Racing 5w-30
  • Brake pad ELIG sintered + braided hose
  • Ban FDR slick FR75
  • Sprocket gear SSS
  • Race cover body + air scoop + single seat

Foto : Istimewa

Rate this post

Check Also

ECU RPS Dongkrak Performa Dan Mudah Settingnya

ECU (Electronic Control Unit)  aftermarket banyak pilihannya. Namun tak semua ECU mudah dalam pemasangan hingga …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *