Moto3 Pada MotoGP Inggris, Balap Perdana Mario Di Sirkuit Silverstone

Paruh ke dua MotoGP 2022 akan dimulai akhir pekan ini di Inggris (6-7/8). Putaran ke 12 MotoGP 2022 bertempat di Silverstone Circuit Inggris.

Mario Suryo Aji rider Honda Team Asia sebagai pebalap regular kelas Moto3 bakal balap MotoGP di Inggris ini. Balap di sirkuit Silverstone akan menjadi tantangan untuk Mario yang merupakan pebalap binaan Astra Honda ini.

Pasalnya, Mario Suryo Aji belum pernah balap di sirkuit Silverstone yang memiliki panjang 5,9 km dengan 8 tikungan ke kanan dan 10 tikungan ke kiri. Ajang balap Eropa yang diikuti Mario Suryo Aji dari 2019 hingga tahun lalu di Red Bull MotoGP Rookies Cup dan FIM Junior GP atau dulu FIM CEV tidak dihajat di sirkuit Silverstone.

Moto3 pada MotoGP Inggris akhir pekan nanti balap perdana Mario Suryo Aji di sirkuit Silverstone. Mario Suryo Aji harus cepat beradatapsi dan menemukan setting agar membantunya tampil kompetitif di balap.

Di libur balap pertengahan musim, Mario yang kembali ke Indonesia memanfaatkan untuk berlatih. Dari latihan fisik hingga dengan motor balap dilakukan.

foto : Honda Team Asia

Rate this post

Check Also

Tahun Ke 3 Balap JuniorGP, Junior Talent Team Ungkap Yang Diincar Fadillah Arbi

Fadillah Arbi Aditama dipastikan mengikuti kejuaraan balap eropa FIM JuniorGP™ World Championship 2024. Hal ini …