Pendaftaran FUD Championship MiniGP 2018 Di Buka di Aplikasi REKOR

Bagi miniGP mania di Jabotabek atau di seluruh Indonesia siapkan diri. Pada 18 Maret 2018 akan ada balap miniGP bertitel FUD Championship MiniGP 2018 Seri 1 bertempat di sirkuit Lamtoro Karting Pulogadung Trade Center.

Yuk ikuti FUD Championship MiniGP Seri 1 ini. Pendaftaran sudah bisa dilakukan para miniGP semua dengan daftar online di aplikasi REKOR.

“Buat para calon peserta FUD Championship MiniGP 2018 Seri 1 langsung saja daftar di aplikasi REKOR karena sudah dibuka,” kata Ricko Jono selaku wakil ketua panitia FUD Championship MiniGP 2018 Seri 1.

Pendaftaran FUD Championship MiniGP 2018 Seri 1 dengan aplikasi REKOR ini sangat membantu peserta. Daftar bisa dilakukan secara online dan dari mana saja yang bisa dengan menggunakan handphone atau smartphone.

Bagi yang sudah pasang aplikasi REKOR di smartphone. Bisa langsung daftar.

Buat yang belum ada aplikasi REKOR di handphonenya dapat download dulu dari App Store atau Play Store. Kemudian instal di handphone.

Sukses instal lanjut ke isi profil dan lanjut ke pendaftaran FUD Champianship MiniGP 2018 Seri 1. Daftar beres lanjut ke pembayaran yang bisa lewat ibanking, transfer, setor tunai atau bayar lewat Alfamart.

Pendaftaran dan pembayaran yang dilakukan tercatat di aplikasi REKOR dan mendapat bukti untuk dipakai saat daftar ulang maupun melakukan scrut.

Daftar awal penting. Karena daftar pertama kesempatan mendapat nomor start favorit besar. Belum banyak yang daftar.

Daftar mendekati hari pelaksanaan balap sudah banyak pendaftar. Nomor start sudah banyak yang memakai. Pilih nomor start tidak bisa lagi. Pakai nomor start seadanya.

MiniGP lovers ayo ikuti FUD Championship MiniGP 2018 Seri 1. Daftar sekarang di aplikasi REKOR supaya dapat balap dengan nomor start favorit.

Rate this post

Check Also

Dua Pebalap Muda Indonesia Ikut FIM MiniGP World Final 2023 Di Valencia Spanyol

FIM MiniGP World Final dihelat di trek kart Sirkuit Ricardo Tormo Valencia Spanyol (21-23/11). Para …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *