Total Hadiah Rp 120 Juta Di Kejurda Dragbike RF Seri 2 & Freestyle Bupati Bintan Cup

Kejurda Dragbike RF seri 2 & Freestyle Bupati Bintan Cup akan dilaksanakan pada 9-10 November 2019. Sirkuit NP jalan Baru Korindo (jalan Nusantara) km 23 kota Kijang Kabupaten Bintang sebagai tempatnya.

“Bintan terkenal gudangnya pecinta drag bike di Kepulauan Riau. Maka itu kami adakan Kejurda Dragbike RF seri 2 & Freestyle Bupati Bintan Cup untuk mewadahi penghobi balap drag bike yang banyak di Bintan dan Kepalauan Riau ini,” kata Rantha Fauzi Sembiring selaku ketua penyelenggara

Untuk para pebalap yang podium apresiasi yang menarik disiapkan penyelenggara. Wujudnya berupa tropi juara dan uang pembinaan.

“Total hadiah uang pembinaan kurang lebih Rp 120 juta akan kami berikn untuk para pebalap yang juara,” ucap Rantha Fauzi Sembiring.

Hadiah sebanyak 120 juta ini akan dibagi di 20 kelas yang dilombakan. Dimana di tiap kelas dan peringkat,hadiah uang pembinaan mengacu pada regulasi yang ada.

Para pebalap,tim dan mekanik, mulai bersiap. Salurkan hobi dan ikuti Kejurda Dragbike RF seri 2 & Freestyle Bupati Bintan Cup.

Pendaftaran bisa dilakukan dengan mudah melalui smartphone dengan online di Aplikasi REKOR.

Rate this post

Check Also

Ryan Mee Dan Taufik Pebalap Yukido Teknotuner 4S1M Podium Super Open Di NGO PH Special Di Filipina

Prestasi ditorehkan para pebalap Yukido Teknotuner 4S1M Racing Team di balap drag bike di luar …