Untuk Indiel Grasstrack Series 2 Dan Kejurnas Grasstrack, Sirkuit Wanko Dibenahi Dan Ditambah Jalur

Indiel Grasstrack Series 2 dan Kejurnas Grasstrack Region 2 Putaran 1 akan dilangsungkan pada 15-16 Juni 2019. Sirkuit Wanko di Bubakan Mijen Semarang menjadi tempatnya.

Sirkuit Wanko tak asing lagi bagi para pecinta balap garuk tanah di Jateng dan nasional. Di sirkuit bertempat di Bubakan Mijen Semarang ini sering dihelat balap grasstrack skala daerah maupun nasional.

Khusus untuk Indiel Grasstrack Series 2 dan Kejurnas Grasstrack Region 2 Putaran 1 sirkuit Wanko bakal beda. Panitia dari Indiel Racing Organizer akan melakukan perombakan.

“Kita akan adakan pembenahan dan penambahan jalur di sirkuit Wanko tempat Indiel Grasstrack Series 2 dan Kejurnas Grasstrack Region 2 Putaran 1 ini,” kata Andreas Indiel dari Indiel Racing Organizer penyelenggara balap.

Hal ini dilakukan untuk tujuan yang baik. Penyelenggara balap dari Indiel Racing Organizer ingin balap berjalan makin kompetitif dan menarik.

Rintangan yang sudah ada ditambah. “Awalnya ada 8 rintangan kita tambah menjadi 10,” terang Indiel.

Sedang untuk panjang sirkuit Wanko menjadi 1.300 meter.

Rate this post

Check Also

SVNX SAC Open Grasstrack 2020 Indramayu, Kelas SVNX Hadiah Juara 1 Sampai 10

Pada new normal, balapan mulai dilaksanakan. Termasuk balap grasstrack yang banyak peminatnya. Bagi para penyuka …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *