Yamaha Sunday Race Putaran ke-2 Batal Gara-gara Covid

Gelaran Yamaha Sunday Race Putaran ke-2 dijadwalkan akan digelar tanggal 6-7 Juni 2020. Namun dalam perjalanannya dibatalkan.

Pengumuman pembatalan Yamaha Sunday Race Putaran ke-2  ada di instagram @yamaharacingidn. Dimana pengumumannya :

Kepada rekan-rekan KOMUNITAS R-Series dan Team Yamaha baik tergabung di Tim YRI maupun Tim Independen sekalian.

Menindak lanjuti Anjuran pemerintah untum mencegah penyebaran pandemi COVID-19, Management PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) dengan berat hati memutuskan untuk MEMBATALKAN penyelenggaraan putaran ke-2 Yamaha Sunday Race yang sedianya dijadwalkan akan digelar tanggal 6-7 Juni 2020.

Keputusan ini diambil sebagai upaya untuk ikut memutuskan mata rantai pandemi COVID-19, serta menjalankan kebijakan pemerintah yaitu Pembatasan Sosial Berskala  Besar (PSBB). Prioritas kami saat ini adalah kesehatan dan keselamatan masyarakat pada umumnya dan khususnya Komunitas Balap Indonesia dan para sponsor pendukung event Yamaha Sunday Race.

Kita Berharap Semoga kondisi kembali Normal seperti sedia kala, sehingga kita bisa bertanding dan berkompetisi secara Sehat dan Ceria seperti 5 tahun suksesnya acara YSR yang menjadi ajang pertemuan antar komunitas Balap Yamaha R-Series.

Kami yakin YSR selalu kita rindukan bersama , sampai ketemu di Seri berikutnya Tetap semangat, #Staysafe #Dirumahaja , Indonesia Bisa dan salam Full GassPoll !!

Rate this post

Check Also

AHRT Turunkan Lima Pebalap Di Kelas Superport 600 Kejurnas MRS Ini Alasannya

Kejurnas Mandalika Racing Series (MRS) 2024 bakal dihelat Sabtu- Minggu (2-3/3) di Pertamina Mandalika International …