Mario Suryo Aji Start Dari Posisi 13 FIM Moto3 Junior World Championship Di Circuit Albacete

Balap di sirkuit Albacete masih asing bagi Mario Suryo Aji. Pebalap Astra Honda Racing Team ini baru di FIM CEV ini tampil disini.

Mario Suryo Aji bisa cemerlang di sesi kualifikasi FIM Moto3 Junior World Championship pada Sabtu 12 Oktober 2019.

Pada kualifikasi pertama (QP1) FIM Moto3 Junior World Championship, Mario Suryo Aji kembali menunjukkan kamajuan. Meskipun belum pernah membalap di Albacete sebelumnya, pebalap muda Indonesia ini berhasil menempati posisi ke-13 pada sesi pagi.

Pada Q2 yang berlangsung sore pebalap bernomor start #34 ini mencatat kemajuan. Dengan kondisi lintasan tidak terlalu bagus, dan mencatat posisi ke-6 tercepat.

Catatan waktu berbaik Mario 1 menit 34,759 detik yang menempatkannya di posisi start ke-13 atau balap dari baris kelima saat balapan Minggu.

Mario Suryo Aji

“Albacete merupakan sirkuit yang sulit buat saya, kecil dan banyak titik hard brake. Sejak Kamis, kami terus mendapatkan kemajuan, sesi demi sesi, dan mencari set up terbaik untuk motor. Pada QP1, saya merasa tidak terlalu nyaman dengan motor, tetapi pada enam atau tujuh menit terakhir, saya mencoba memaksa hingga maksimal, dan akhirnya berada di urutan ke-13. Pada sesi sore, cuaca dan kondisi aspal berubah. Awalnya, membalap dengan ban yang sudah dipakai sangat sulit buat saya. Namun, sekali lagi saya memaksa pada saat-saat akhir, dan dengan ban baru serta penyesuaian pada suspensi ban belakang, saya bisa menajamkan waktu putaran saya. Saya akan start dari posisi ke-13. Targetnya adalah melakukan start yang bagus dan mencoba bersaing di grup depan sepanjang balapan, ” kata Mario Suryo Aji.

Balapan di Albacete akan berlangsung Minggu (13/10/2019). Balapan FIM Moto3 Junior World Championship akan berlangsung pada pukul 18.00 WIB yang bisa disaksikan secara langsung di channel FIM CEV di YouTube.

Rate this post

Check Also

Muh Badly Siap Beri Persaingan Di TTC Seri 1

Menurut jadwal hari ini Honda Thailand Talent Cup (Honda TTC) 2024 Round 1 di Chang …