Salip Rossi Di Lap Akhir Antar Joan Mir Podium GP San Marino

Taktik jitu Joan Mir lakukan di GP San Marino di Misano World Circuit 12-13 September 2020. Rider muda Team Suzuki Ecstar MotoGP ini berhasil meraih podium menjelang akhir GP San Marino.

Pebalap Spanyol ini podium GP San Marino setelah menyalip Valentino Rossi di lap akhir. Joan Mir melihat peluang dan langsung memanfaatkan dengan menyalip sang legenda MotoGP Valentino Rossi.

Joan Mir , senang dengan performa motornya

Joan Mir start dari grid ke 8 dan rekan se timnya Alex Rins menempati posisi 7. Lap kedua hingga ke 7 di urutan 7.

Lap ke lap Joan Mir yang memilih ban medium dan medium terus memperbaiki posisi. Lap ke 11 pada urutan 6, di lap ke 18 posisi 5.

Menjelang 2 lap terakhir rider bernomor start #36 ini terus menempel Alex Rins.  Ketika performa Rins menurun karena sakit akibat cidera yang belum pulih sepenuhnya, Joan Mir memanfaatkan untuk melewatinya.

Joan Mir terus merengsek maju dan menempel Valentino Rosisi. Putaran terakhir, Mir melakukan aksi menyalip Rossi hingga berada di urutan 3 dan akhirnya finish ke 3.

Podium GP San Marino menjadi podium ke 2 kalinya tahun ini bagi rider Spanyol ini.

“Saya sangat senang. Saya tidak sekuat di Austria, tapi saya tetap naik podium, jadi itu kabar baik. Saya benar-benar menikmati akhir balapan, dan sangat menyenangkan bisa menyalip di akhir balapan! Saya tahu saya bisa melakukannya di tikungan itu jadi saya percaya diri. Saya sadar bahwa saya akan berjuang di lap-lap awal dengan ban baru. Kecepatan saya dengan ban yang telah terpakai jauh lebih cepat, dan saya merasa hebat dengan motornya, jadi saya berhasil memanfaatkannya,” tutup Joan Mir.

Rate this post

Check Also

Mario Fokus Dan Berharap Ini Pada Moto2 Portugal

Balapan Moto2 kedua bakal dijalani Mario Suryo Aji pada Jumat-Minggu (22-24/3 ) di Autodromo Internacional …