Tes ARRC 2022 Di Thailand, R59 Racing Support Honda Vietnam Kelas UB150

Ajang balap motor Asia Road Racing Championship (ARRC) tahun ini akan dilaksanakan. Di mulai hari ini dengan tes pramusim di Chang International Circuit di Buriram Thailand (22/3)

Tim R59 Racing terlihat di tes pramusim ini di paddock Honda Vietnam pada UB150cc. Terlihat Ergus, Akiang, Hasyim, Wahyu Widodo dan Ko Han.

“Kami dipercaya Honda Vietnam untuk support di motor UB150cc. Hari ini mulai tes pramusim” buka Ergus dari R59 Racing yang juga sebagai technical manager di tim.

Lebih lanjut Ergus mengungkapkan. “Persiapan kami di tes pramusim ini cukup baik. Saat ini mesinnya semua dari Honda Vietnam. Kita pasang ke motor, cek di motor. Kita prepare bawa mesin namun belum dipakai, ” kata Ergus.

R59 Racing dipercaya Honda Vietnam untuk support di motor UB150 2022 tak lepas dari sejarah. “Pada 2019 kita pernah kerjasama tapi hanya di awal seri dan akhir seri. Tahun ini kabar baik menghampiri dan dipercaya untuk memegang penuh urusan tehnik di kelas UB150 menggunakan motor Supra GTR. Tetapi kita juga akan bersedia membantu jika diminta untuk menangani AP250, ” ucap Ergus.R59 Racing bikin bangga Indonesia dengam dipercaya support tim dari luar negeri.

Rate this post

Check Also

Tim Yamaha Racing Indonesia Optimis Raih Podium Seri ke-2 ARRC 2024 Zhuhai

Asia Road Racing Championship (ARRC) 2024 seri 2 di Zhuhai International Circuit, Cina 19-21 April …